Telepon 112, 15 Menit Polisi Datang
SBY Tak Setuju Nama Program Quick Wins
Sabtu, 31 Januari 2009 – 08:30 WIB

Telepon 112, 15 Menit Polisi Datang
JAKARTA - Presiden SBY meresmikan program reformasi Polri bertajuk Quick Wins di Mabes Polri kemarin (30/1). Salah satunya, program layanan cepat 112. Program tersebut sebelumnya diuji coba oleh beberapa polda seperti Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, dan Polda Jawa Tengah.
Jika perlu bantuan polisi, warga diminta menghubungi nomor telepon 112. Idealnya, dalam waktu 15 menit, polisi akan datang ke alamat penelepon. Program tersebut secara bertahap akan diterapkan di setiap polda di Indonesia.
Baca Juga:
Polri juga menggunakan perangkat pelacak berbasis GPS (global positioning system). Perangkat itu dipasang di setiap mobil patroli. Jadi, komandan satuan bisa memantau anak buahnya setiap waktu.
SBY didampingi Wapres Jusuf Kalla datang ke Mabes Polri sebelum waktu salat Jumat. SBY lalu salat di Masjid Al-Ikhlas Kompleks Mabes Polri dengan khatib KH Yahya Agil.
JAKARTA - Presiden SBY meresmikan program reformasi Polri bertajuk Quick Wins di Mabes Polri kemarin (30/1). Salah satunya, program layanan cepat
BERITA TERKAIT
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- Paula Verhoeven Bakal Ajukan Banding? Kuasa Hukum Bilang Begini
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Megawati Kirim Surat Ucapan Dukacita