Telepon Jokowi Lagi, Xi Jinping Minta Indonesia Lakukan Ini

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Tiongkok Xi Jinping kembali menelepon Presiden Indonesia Joko Widodo, Senin (31/8) malam. Pada kesempatan itu, dia meminta Indonesia untuk bekerja sama dengan Tiongkok dalam menciptakan industri model baru sebagai respons terhadap pandemi global COVID-19.
Dalam pembicaraan itu, Xi menekankan bahwa kedua negara memiliki jumlah populasi yang besar dan sedang menghadapi tugas yang berat memerangi wabah virus corona.
"Tiongkok sangat yakin Indonesia pada akhirnya akan mampu mengatasi epidemi tersebut dan akan terus mendukung Indonesia dengan memberikan bantuan material dan teknis sebanyak mungkin," ujar Xi dalam keterangan pers pemerintah Tiongkok yang diterima ANTARA, Selasa (1/9).
Saat ini, lanjut Xi, Tiongkok dan Indonesia telah melakukan kerja sama secara aktif dalam pengembangan vaksi COVID-19.
Menurut Xi, Tiongkok akan mendukung beberapa perusahaan di kedua negara dalam kerja sama pengembangan, pengadaan, dan produksi vaksin untuk membantu meningkatkan kemampuan dan keterjangkauan vaksin di kedua negara dan di seluruh dunia.
Oleh sebab itu, Xi menyerukan kedua belah pihak agar terus memerangi epidemi dengan memupuk rasa solidaritas dan meningkatkan pembangunan komunitas masyarakat sehat secara global.
Presiden Tiongkok itu menyebutkan bahwa pada paruh pertama tahun ini investasi Tiongkok di Indonesia dan ekspor Indonesia ke Tiongkok meningkat sehingga hal ini menunjukkan bahwa kerja sama antara kedua negara telah memiliki fondasi yang kuat.
Tiongkok, lanjut Xi, siap bekerja sama dengan Indonesia untuk lebih menyinergikan Prakarsa Sabuk Jalan (BRI) dan visi Indonesia tentang Poros Maritim Global dengan sungguh-sungguh melaksanakan proyek-proyek utama, seperti kereta api cepat Jakarta-Bandung.
Untuk ketigakalinya sejak wabah COVID-19 mendunia, Presiden Tiongkok menelepon Presiden Jokowi
- Tarif Tarifan
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas