Tembak di Tempat Pelaku Kerusuhan di Batam
Selasa, 19 Juni 2012 – 16:36 WIB

Tembak di Tempat Pelaku Kerusuhan di Batam
BATAM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Batam Provinsi Kepulauan (Kepri) geram dengan pelaku kerusuhan yang terjadi depan Hotel Planet Holiday, Senin (18/6). Wakil rakyat ini mengecam aksi premanisme yang menyebabkan satu orang tewas.
Untuk mencegah kekisruhan di Kota Batam, Dewan merekomendasikan kepada polisi agar pelakunya ditembak di tempat. Anggota Komisi I DPRD Kota Batam, Helmy Hemlton mengatakan aksi-aksi preman tidak boleh mendapat tempat sehingga harus ditindak tegas.
​”Kita minta kepolisian tembak di tempat kalau ada anggota atau kelompok yang ingin berbuat onar di Batam,” kata Helmi kepada Batam Pos (JPNN Group), Selasa (19/6).
Pernyataan Helmi ini terkait dengan bentrokan dua kelompok di Batam. Massa dari dua kubu berbeda yang saling bersengketa lahan bentrok di Area Hotel Planet Holiday, Batam, Senin (18/6) sekitar pukul 15.00. Akibatnya, 11 orang terkapar terkena sabetan parang dan pedang.
BATAM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Batam Provinsi Kepulauan (Kepri) geram dengan pelaku kerusuhan yang terjadi depan Hotel Planet Holiday,
BERITA TERKAIT
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung