Tembak Mati Bocah Kulit Hitam, Polisi Amerika Lolos dari Jerat Hukum
jpnn.com, PENNSYLVANIA - Kepolisian Pennsylvania, Amerika Serikat, dipaksa membayar denda sebesar USD 2 juta (Rp 28 miliar) kepada keluarga Antwon Rose II, korban kekerasan aparat yang tewas pada 2018 lalu. Pengadilan setempat memerintahkan denda dibayarkan ke orang tua korban, Michael Kenney dan Antwon Rose, Sr.
Rose (17) tewas pada 19 Juni 2018 setelah ditembak tiga kali oleh anggota polisi East Pittsburgh, Michael Rosfeld. Walaupun demikian, pengadilan membebaskan Rosfeld dari dugaan pembunuhan.
Peristiwa nahas yang menimpa Rose bermula saat mobil yang dikendarainya disetop Rosfeld. Lantaran ketakutan, dia memilih lari. Ketika itulah Rosefeld menyarangkan tiga peluru di tubuh Rose.
Insiden yang menimpa Rose dan beberapa penembakan remaja kulit hitam lain telah memancing perhatian warga AS. Kejadian itu mendorong warga berunjuk rasa di Pittsburgh.
Orang tua Rose melayangkan gugatan perdata ke pengadilan pada 1 Agustus 2018. Gugatan terhadap Rosfeld telah diputus oleh hakim pada 17 Oktober, sementara gugatan ke East Pittsburg telah diselesaikan pada Selasa. (ant/dil/jpnn)
Kepolisian Pennsylvania, Amerika Serikat, dipaksa membayar denda sebesar USD 2 juta (Rp 28 miliar) kepada keluarga Antwon Rose II, korban kekerasan aparat yang tewas pada 2018 lalu.
Redaktur & Reporter : Adil
- Sebuah Laporan Menunjukkan Tindakan Rasisme yang Terjadi di Lembaga Penyiaran Australia ABC
- Bambang Soroti Bentrok Aparat Gabungan dengan Warga Pulau Rempang Batam
- Rasisme di Militer Amerika Begitu Parah, Travis King Pilih Kabur ke Korut
- Kerusuhan Menggila, Prancis Tak Terima Disebut Negara Rasis
- Ekstremisme Kulit Putih Meningkat, Australia akan Larang Simbol NAZI
- Kisah Perempuan Australia Harus Berpura-pura Seperti Orang Kulit Putih di Tempat Kerja