Tembakan Meriam dari KRI Hasan Basri Hancurkan Kapal Selam Musuh

jpnn.com, JAKARTA - Dentuman meriam kaliber 20 MM, 30 MM, dan 57 MM menggelegar memecah kesunyian Laut Jawa. Demikian juga di kedalaman Laut Jawa dibuat bergemuruh oleh ledakan RBU 6000.
Rangkaian kegiatan di atas adalah bagian dari uji geladi tugas tempur tingkat II yang dilakukan oleh KRI Hasan Basri-382. KRI yang berada di Satuan Kapal Eskorta (Satkor) Koarmada II ini memiliki fungsi asasi sebagai kapal penghancur kapal selam musuh.
Uji geladi tugas tempur (Glagaspur) II dilaksanakan pada tanggal 10-11 Februari 2021, di bawah komando langsung Komandan KRI HBS-382 Letkol Laut (P) Hafidz.
Uji dilaksanakan setelah sebelumnya dinyatakan lulus uji glagaspur tingkat I oleh tim penilai dari Kolat Armada II.
“Uji glagaspur tingkat II dimaksudkan untuk menguji kesiapan material dan kecakapan prajurit KRI HBS-382 secara nyata dengan melaksanakan pelayaran,” ujar Letkol Hafidz di sela kegiatan.
Hafidz pun menambahkan jika KRI HBS-382 dalam kondisi baru saja menyelesaikan pemeliharan tingkat depo hampir satu tahun.
Karenanya diharuskan kapal untuk membuktikan kemampuan personel dan materialnya, sebelum mendapatkan perintah tugas operasi pelayaran.
“Kecakapan dan kesiapsiagaan prajurit diuji dalam pelaksanaan peran-peran baik operatif, administratif, darurat, dan khusus," imbuhnya.
Tembakan meriam kaliber 20 MM, 30 MM, dan 57 MM menyasar kapal selam musuh dan hal itu memecah kesunyian Laut Jawa.
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Usut Kasus Korupsi di Kemenhan, KPK Panggil eks Direktur DKB
- Ini Kata Laksma Wira soal Oknum TNI AL Bunuh Juwita
- TNI AL: Jumran Telah Merencanakan Membunuh Jurnalis Juwita
- Oknum TNI AL Diduga Telah Merencanakan Pembunuhan Juwita Sekitar 3 Bulan