Tempat Ini Jadi Pilihan Atikoh Ganjar Makan Malam di Palembang

jpnn.com, PALEMBANG - Istri capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti mengisi malam di Kota Palembang dengan mendatangi Angkringan Bang Joe di Jalan Slamet Riady, 11 Ilir, Sumatera Selatan (Sumsel), Kamis (11/1).
Atikoh menumpangi bus untuk menuju lokasi.
Warga tampak sudah berkerumun saat kendaraan yang ditumpangi eks wartawan itu tiba.
Atikoh kemudian turun dari bus. Warga lalu mendekat. Mereka berupaya berebut salaman dengan wanita kelahiran Yogyakarta itu.
Beberapa di antaranya terlihat memegang ponsel, lalu mereka berupaya mendekat ke Atikoh untuk kemudian meminta foto ke alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) itu.
Atikoh dengan ramah melayani warga untuk bersalaman dan berswafoto sebelum memasan makanan.
Atikoh kemudian tiba di lapak Bang Joe dan terlihat memesan beberapa menu. Namun, warga tetap saja berdatangan untuk meminta berfoto bersama.
"Bu, foto sini, bu," kata warga.
Istri capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo, Siti Atikoh mengisi malam dengan mendatangi Angkringan Bang Joe di Jalan Slamet Riady.
- Polda Sumsel Kerahkan Bantuan ke Polres Lahat, Kejar Tahanan yang Kabur
- 2 Tahun Tak Ada Penerbangan Internasional, Status Bandara SMB II Palembang Bakal Dicabut
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- CPNS dan PPPK Palembang Bakal Dilantik dalam Waktu Dekat
- Tegas, Dansat Brimob Polda Sumsel Pecat Dua Anggotanya, Fotonya Dicoret