Tempat Penyimpanan Barang Sitaan KPK Terbakar
jpnn.com - JAKARTA - Gedung Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) di Jalan TMP Taruna, Tangerang, Banten terbakar, Rabu (8/7) malam. Di antara yang disimpan di gedung itu adalah barang sitaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha membenarkan terjadinya peristiwa nahas itu. Menurutnya, KPK telah mengirim tim ke lokasi untuk meninjau kondisi gedung.
"Tim kita lagi ke sana untuk melihat langsung dan mengecek," tutur Priharsa saat dikonfirmasi melalui pesan singkat.
Namun, Priharsa belum bisa memastikan bagaimana kondisi barang sitaan KPK saat ini. Dia juga mengaku tidak tahu apa penyebab dari kebakaran tersebut.
"Itu yang kita masih cek (barang yang terbakar dan penyebabnya)," tukas Priharsa. (dil/jpnn)
JAKARTA - Gedung Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) di Jalan TMP Taruna, Tangerang, Banten terbakar, Rabu (8/7) malam. Di antara yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dirjen Bina Pemdes Membuka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Desa di Papua, Dorong Pelayanan Meningkat
- Lihat, Sikap Mayor Teddy Saat Prabowo Memperkenalkannya ke Joe Biden
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas untuk Hadapi Kecurangan & Penyimpangan
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas dan Pengelolaan Risiko Demi Cegah Kecurangan
- Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Punya Kedekatan dengan Aparat? Kombes Dirmanto: Jangan Digiring