Temuan Baru Jejak Leluhur Rowling
Kamis, 04 Agustus 2011 – 13:26 WIB
LONDON - J.K. Rowling, "ibunda" buku best seller Harry Potter, mungkin merupakan salah satu orang tua tunggal paling terkenal. Sebagai janda cerai dengan satu anak, dia menulis kisah Harry Potter sebagai usaha untuk bertahan hidup. Ternyata Rowling bukanlah satu-satunya single mother di keluarga. Sebab, tiga nenek buyut Rowling dari generasi sebelumnya adalah orang tua tunggal juga. "Dua puluh tahun lalu saya mengajar dan menulis pada waktu senggang. Tak lama setelah itu, saya menjadi ibu tunggal bagi Jessica (dari pernikahan pertama dengan Jorge Arantes, Red). So, saya sangat merasakan koneksi dengan nenek-nenek moyang," tambahnya.
Fakta itu ditemukan tim riset dari acara dokumenter terbaru BBC yang bertajuk Who do You Think You Are. Dari riset itu diketahui bahwa buyut Rowling Lizzie, ibu Lizzie Salome, dan nenek Lizzie Christine, kehilangan suami oleh berbagai sebab. Rowling sendiri kini sudah menikah lagi dengan Neil Murray.
Baca Juga:
Rowling menyatakan terharu mengetahui fakta-fakta yang tergali tersebut. Dia sampai menangis tiga kali selama pengambilan gambar. "Apa yang membuat saya sedih adalah kenyataan bahwa banyak sekali single mother di garis keluarga saya," ungkap Rowling sebagaimana dilansir Daily Mail.
Baca Juga:
LONDON - J.K. Rowling, "ibunda" buku best seller Harry Potter, mungkin merupakan salah satu orang tua tunggal paling terkenal. Sebagai
BERITA TERKAIT
- Linkin Park Siap Mengguncang Jakarta Lewat From Zero World Tour 2025
- Denny Sumargo Beberkan Alasan Satroni Rumah Farhat Abbas, Khawatir Keselamatan Istri
- Dilaporkan Farhat Abbas, Denny Sumargo Siap Bersikap Kooperatif
- Pertunjukan Balet 'Le Corsaire Jakarta' Digelar Selama 2 Hari
- Dikabarkan Belum Lapor LHKPN, Raffi Ahmad: Lagi Proses
- Dipolisikan Farhat Abbas, Denny Sumargo Enggan Ambil Pusing