Temui Gubernur Ini, Megawati Jajaki Kerja Sama Riset dan Perdagangan
jpnn.com, JEJU - Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Gubernur Jeju Oh Young-Hun di Korea Selatan, Kamis (15/9).
Pada kesempatan itu, Megawati ingin mendorong peningkatan kerja sama di bidang penelitian hingga perdagangan.
Presiden Kelima RI itu mengutamakan kerja sama riset, khususnya di sektor pangan, antara Indonesia dan Korea Selatan.
"Kemarin, ketika datang ke Jeju University, kami melakukan MoU terutama dalam budidaya ikan kerapu, di dalamnya termasuk Kementerian Kelautan dan Perikanan," kata Megawati.
Putri Proklamator RI Bung Karno itu menjelaskan dibandingkan dengan negara Asia lain, varian produk pertanian Indonesia jauh lebih beragam dan berkualitas. Misalnya, pisang dan mangga di Indonesia memiliki jenis dan varian beragam.
"Filipina tak punya sebanyak Indonesia, karena di Indonesia ada pisang kecil bisa dimakan, ada yang besar disebut pisang tanduk dan enak bila digoreng. Mangga Gincu dari Indonesia sangat diminati Singapura, sampai permintaannya masih belum bisa terpenuhi," jelasnya.
Duta Besar RI untuk Korea Selatan Gandi Sulistiyanto mengatakan masih ada tantangan dalam kerja sama perdagangan buah antara Indonesia dan Korea Selatan.
Gandi mengatakan pada prinsipnya Indonesia menginginkan kesetaraan peluang bagi produk buah dalam negeri untuk masuk ke Korea Selatan, begitu pula sebaliknya.
Presiden Kelima RI itu menjajaki kerja sama riset, khususnya di sektor pangan, antara Indonesia dan Korea Selatan.
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- 5 Langkah Utama untuk Capai Emisi Net Zero di Sektor Tenaga Listrik
- ASABRI Gandeng FHCI Perkuat Kapasitas Human Capital Lewat Teknologi
- Menkomdigi Ajak Seluruh Elemen Bangsa Promosikan Bhinneka Tunggal Ika ke Dunia
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Makin Mudah Bangun Loyalitas Pelanggan dengan OCA