Temui JK, Tokoh Golkar Kumpul di Jenggala

jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah tokoh muda dan senior dari Partai Golkar, Selasa (8/7), malam, berkumpul di Jenggala Center, Posko Pemenangan Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Tokoh yang hadir antara lain, Ginanjar Kartasasmita, Fahmi Idris, Soemarsono, Zainal Bintang, Poempida Hidayatullah, Agus Gumiwang, Ali Wongso Sinaga. Ginanjar dan sejumlah tokoh Golkar tiba di Posko Jenggala setelah acara buka puasa bersama para relawan Jenggala.
Cawapres Jusuf Kalla tiba di Jenggala sekitar pukul 19.15 WIB, setelah menghadiri acara buka puasa dengan masyarakat Sulawesi Selatan di Hotel Sahid.
Begitu datang, JK langsung memberikan sambutan di panggung, di hadapan relawan. Ia mengucapkan terima kasih kepada para relawan yang telah bekerja keras dengan inovasi dan kreativitasnya mendukung keras untuk memenangkan duet Jokowi-JK.
Setelah memberikan sambutan, JK langsung masuk rumah, dan naik ke lantai dua rumah tersebut. Ketua Jenggala Center, Iskandar Mandji mengatakan bahwa ini merupakan acara buka puasa dengan relawan.
"Tokoh Golkar yang selama ini mendukung Pak JK, juga ingin berbuka puasa dengan para relawan," kata mantan Wakil Sekretaris Jenderal Partai Golkar periode 2004-2009 itu. (boy/jpnn)
JAKARTA - Sejumlah tokoh muda dan senior dari Partai Golkar, Selasa (8/7), malam, berkumpul di Jenggala Center, Posko Pemenangan Joko Widodo-Jusuf
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia