Temui Jokowi, Ical Bakal Bahas Konflik Golkar

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar versi musyawarah nasional (munas) Bali, Aburizal Bakrie sore ini (13/1) mendatangi Istana Negara untuk menemui Presiden Joko Widodo. Hanya saja, ketua umum partai yang dikenal dengan panggilan Ical itu belum mengungkapkan tujuannya menemui Jokowi.
"Nanti aja yah ngomongnya setelah dengan presiden," ujar Ical.
Meski demikian Ical tak menampik bahwa salah satu tujuan pertemuannya untuk membahas masalah islah di Partai Golkar. "Salah satunya soal itu," singkatnya.
Sebelumnnya, Ketua Umum Partai Golkar versi munas di Jakarta, Agung Laksono sudah menemui presiden. Tujuannya sama, yaitu membahas masalah islah di di internal partai berlambang beringin hitam itu.
Saat itu Agung juga menegaskan pihaknya tidak mengalah dan menerima keseluruhan putusan munas Golkar di Bali yang memilih Ical sebagai ketua umum. (flo/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar versi musyawarah nasional (munas) Bali, Aburizal Bakrie sore ini (13/1) mendatangi Istana Negara untuk menemui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Audiensi dengan Penulis Perempuan, Ibas Sampaikan Menulis Bisa Membentuk Peradaban
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer
- TB Hasanuddin Ungkap Beberapa Pasal Menarik Perhatian dalam DIM RUU TNI
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul