Temui Jokowi, SBY Sampaikan Dukungan Perppu Pilkada

jpnn.com - JAKARTA--Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan dukungan penuhnya pada Perppu Pilkada yang akan dibahas di DPR Januari mendatang.
Hal ini disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat tersebut saat bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin, (8/12).
"Tadi Pak Jokowi sempat mengangkat permasalahan Perppu tentang pilkada langsung. Kebetulan kami punya posisi yang sama untuk bersama-sama mengawal perppu itu sehingga Insya Allah bisa diterima oleh DPR," ujar SBY di hadapan Jokowi yang mendampinginya menemui awak media massa.
Menurut SBY, Partai Demokrat dan dirinya memiliki pikiran yang sama dengan Presiden Jokowi untuk mengedepankan aspirasi rakyat.
Ia mengaku, terkait masalah di tanah air hanya itu yang dibahas bersama Presiden Jokowi.
"Kita 100 persen dukung untuk keberlanjutan demokrasi terutama dalam pemilihan kepala daerah. Mudah-mudahan baguslah untuk ke depannya, begitu," tandas SBY. (flo/jpnn)
JAKARTA--Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan dukungan penuhnya pada Perppu Pilkada yang akan dibahas di DPR Januari mendatang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS Optimalkan Lingkungan Hidup Layak Melalui Zakat Hijau
- Pemuda Muhammadiyah Dorong DPR dan Aparat Penegak Hukum Mengusut Dugaan Kecurangan Takaran MinyaKita
- Pemprov Jateng Sedang Menginvestigasi Kematian Atlet Taekwondo Saat Latihan
- BMH Salurkan Bantuan Pendidikan bagi Anak Yatim Berpretasi
- Wali Kota Agustina Tegaskan Dana Operasional RT & PKK di Semarang Siap Direalisasikan
- Gandeng Babinsa dan Bimaspol, Setya Kita Pancasila Bagikan Makanan Kepada Warga Terdampak Banjir