Temui PM Malaysia, Anies Sebut Anwar Ibrahim Mentor

“Beliau adalah mentor dan role model aktivis bagi kami,” ujar Anies seusai bertemu dengan Anwar Ibrahim di Perdana Putra, Putrajaya, Malaysia, Kamis (12/10).
Pertemuan keduanya membahas beberapa hal. Salah satunya adalah perlunya mempererat hubungan antara Indonesia dengan Malaysia.
Sebagai sesama bangsa serumpun, hubungan kedua negara sangat penting untuk memperbesar peran ASEAN di tingkat internasional.
Selain itu, mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga berdiskusi mengenai reformasi birokrasi yang dilakukan oleh Anwar Ibrahim.
Anies memuji langkah-langkah Anwar Ibrahim yang telah membuat tatakelola pemerintahan di Malaysia semakin baik.
Terakhir keduanya menilai pemimpin negara juga harus sering hadir bersama.
Hal ini penting untuk menunjukkan kepada masyarakat tak hanya warga Indonesia dan Malaysia tetapi juga dunia, bahwa pemimpinnya bersatu dan itu akan berakibat pada kemajuan dari kedua negara tersebut dan juga kawasan regional ASEAN. (jpnn)
Anies memuji langkah-langkah Anwar Ibrahim yang telah membuat tatakelola pemerintahan di Malaysia semakin baik
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Prabowo Terima Ucapan Idulfitri 1446 H dari Pemimpin Negara Sahabat
- Soal Kebijakan Tarif Trump, Prabowo dan Pemimpin ASEAN Atur Strategi
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Lagi-Lagi, Mantan PM Malaysia Tersandung Kasus Korupsi