Temui Sekjen PDIP, Agus Hermanto Bawa Misi dari Pak SBY

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Pembina Partai Demokrat Agus Hermanto menyambangi kantor DPP PDI Perjuangan di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/7).
Kedatangan Agus membawa misi Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY, sekaligus silaturahmi dengan PDIP.
Saat tiba di kantor DPP PDI Perjuangan, Agus langsung disambut oleh Sekjen Hasto Kristiyanto. Dia mengaku sudah menjalin komunikasi untuk bertemu, tetapi baru hari ini bisa bertemu.
"Memang kami kebetulan ingin bersilaturahmi, ngobrol-ngobrol dan saat inilah ditentukan bahwa saya diundang DPP PDIP untuk bertemu rekan saya Pak Hasto Kristiyanto," kata Agus.
Agus menambahkan, pihaknya saat ini membuka komunikasi dengan semua partai politik. Mantan anggota komisi VI DPR ini juga menambahkan, saat ini merupakan momentum bagi Demokrat untuk menghadapi Pilpres 2019.
"Tentunya semua dalam hal menuju bulan-bulan politik, bahkan bukan hanya bulan, tetapi minggu-minggu politik, sehingga diskusi juga banyak juga akan kami fokuskan untuk pilpres," kata dia. (tan/jpnn)
Agus Hermanto memenuhi undangan PDI Perjuangan sekaligus membawa misi dari Pak SBY.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Perkuat Diplomasi Kebangsaan RI Hadapi Geo-Ekonomi, Ibas Mendorong Kolaborasi ASEAN Plus
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- AS Kritik QRIS-GPN, Marwan Demokrat Minta Pemerintah Berdiri Tegak pada Kedaulatan Digital
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN