Tenang, Kapolri Jamin Keamanan Salat Idul Adha di Tolikara

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Polisi Badrodin Haiti memastikan akan menjaga keamanan selama pelaksanaan Salat Idul Adha di Tolikara, Papua.
Dia menegaskan sudah memerintahkan Kepala Polda Papua Irjen Paulus Waterpaw untuk berkoordinasi melakukan pengamanan.
“Kan sudah kami jaga, sudah kami sampaikan ke Kapolda,” tegas Haiti, Kamis (10/9), saat dihubungi wartawan.
Kapolri menegaskan hal itu, menyusul pernyataan dari salah seorang tokoh muslim Tolikara Ustadz Ali Mukhtar, bahwa kelompok Gereja Injili di Indonesia (GIDI) mengajukan tiga syarat agar umat muslim bisa melaksanakan Salat Idul Adha. Pertama, GIDI meminta nama baiknya diperbaiki dan meminta gereja GIDI di Solo dibuka kembali.
Kedua, pelaksanaan salat dijamin aman jika dua pemuda GIDI yang jadi tersangka, dibebaskan dari tahanan. Ketiga, kasus Tolikara harus diselesaikan secara hukum adat.
GIDI juga minta tidak boleh lagi ada proses pemeriksaan-pemeriksaan yang dilakukan oleh aparat penegak hukum kepada para pendeta gereja GIDI.
Haiti menegaskan sudah memerintahkan Kapolda Papua untuk mencari kebenaran informasi tersebut. Ini dilakukan agar tak lagi terjadi insiden di Tolikara. “Kami antisipasi. Kami minta agar tidak terjadi persoalan seperti yang kemarin itu,” kata Haiti.(boy/jpnn)
JAKARTA - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Polisi Badrodin Haiti memastikan akan menjaga keamanan selama pelaksanaan Salat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ratusan Siswa SLTAK Penabur Jakarta Berlaga di Science Project Challenge 2025
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Terungkap! Ade Bhakti Satu-satunya Camat yang Menyuap Mbak Ita