Tendang Duo India dari All England 2022, Ahsan/Hendra Beber Rahasianya

jpnn.com, JAKARTA - Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju sukses melangkah ke 16 besar All England 2022 seusai mengalahkan wakil India, M.R. Arjun/Dhruv Kapila.
Berlaga di Utilita Arena Birmingham, Rabu (16/3) sore WIB, pasangan berjuluk The Daddies itu menang rubber game dengan skor 15-21, 21-12, 21-18 dalam tempo 52 menit.
Setelah pertandingan, Ahsan/Hendra mengaku sempat keteteran pada gim pertama. Akibatnya, mereka keok 15-21 dari wakil India peringkat 39 dunia itu.
“Pada gim pertama kami salah membaca permainan dan akhirnya kalah karena terlalu banyak diserang.”
“Beruntung di gim kedua dan ketiga kami menemukan bentuk permainan terbaik dan lawan banyak melakukan kesalahan sendiri,” ungkap Hendra.
Di babak 16 besar All England 2022, Ahsan/Hendra akan menantang wakil China Liu Cheng/Zhang Nan.
Pasangan dari Negeri Tirai bambu itu mengunci tempat di 16 besar seusai mengalahkan wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede dua gim langsung dengan skor 24-22, 21-13.
Menyambut laga tersebut, Ahsan/Hendra bertekad memperbaiki kesalahan elementer yang kerap mereka lakukan.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju sukses melangkah ke 16 besar All England 2022 seusai mengalahkan wakil India, M.R. Arjun/Dhruv Kapila.
- PBSI Coba Komposisi Pemain Senior dan Junior di Sudirman Cup 2025
- Ada Kejutan dalam Skuad Indonesia di Sudirman Cup 2025
- Debut Jafar/Felisha di BAC 2025 Diwarnai Kartu Merah hingga Poin Gratis
- Paceklik Gelar di Awal 2025, PBSI Perketat Seleksi Pemain Pelatnas Cipayung
- Aturan Promosi & Degradasi Diubah, Deretan Pemain Ini Berpotensi Terdepak dari Pelatnas Cipayung
- BWF World Tour: Rapor Merah Bulu Tangkis Indonesia, 7 Turnamen 1 Trofi