Tengah Malam, Nikita Mirzani Dijemput Paksa

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani yang berstatus tersangka kasus KDRT (kekerasan dalam rumah tangga) atas laporan Dipo Latief, akhirnya dijemput paksa oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.
Nikita Mirzani dibawa ke Mapolres Metro Jakarta Selatan pada Jumat (31/1) dini hari.
Dari video yang tersebar di media sosial, Nikita Mirzani tampak dikawal sejumlah petugas dan didampingi pengacara.
Pembawa acara Nih Kita Kepo itu mengenakan busana hitam dan topi putih.
Nikita Mirzani berjalan didampingi petugas ke dalam gedung Mapolres. Tidak banyak keterangan yang disampaikannya selain gurauan akrab ke awak media.
"Nungguin gambar gue lu ya," kata Nikita Mirzani.
Pemain film Nenek Gayung itu sebelumnya telah ditetapkan sebagi tersangka kasus dugaan penganiayaan atas laporan mantan suaminya, Dipo Latief.
Nikita Mirzani rencananya diserahkan pihak kepolisian ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan untuk proses hukum berikutnya.
Aktris Nikita Mirzani dijemput paksa polisi dalam kasus KDRT (kekerasan dalam rumah tangga) atas laporan Dipo Latief.
- Jenguk Nikita Mirzani di Penjara, Dinar Candy Buktikan Hal Ini
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Nikita Mirzani Laporkan Reza Gladys atas Dugaan Pelanggaran UU ITE
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak Penyidik, Apa Alasannya?
- Begini Kabar Terbaru Kasus Vadel Badjideh
- Pihak Vadel Badjideh Terus Upayakan Berdamai dengan Nikita Mirzani