Tengahi Konflik PSSI, Pemain Tak Takut Sanksi

Tengahi Konflik PSSI, Pemain Tak Takut Sanksi
Tengahi Konflik PSSI, Pemain Tak Takut Sanksi
Dditegaskannya bahwa pemain yang bermain di luar kompetisi PSSI tak dapat berkostum timnas. Sedangkan, bagi para pemain yang sudah tergabung di timnas harus menanggalkan kostumnya. Menurutnya, hal itu sudah sesuai dengan aturan atau statuta FIFA pasal 79 ayat 2.

Ironisnya, sebagian besar pemain timnas saat ini adalah pemain yang memperkuat klub-klub ISL. Sebut saja Bambang Pamungkas, Boas Salosa, Zulkifli Syukur, Christian Gonzales dan lainnya.

Lantas, bagaimana reaksi pemain timnas atas ancaman tersebut? Hasim Kipuw, Ramdani Lestaluhu, dan Andritany Ardhiyasa sepertinya sudah menyadari risiko ketika memilih berlabuh di Persija Jakarta versi Indonesia Super League (ISL).

Buktinya, mereka mengaku tidak masalah jika namanya harus dicoret dari skuad timnas U-23. Hasim Kipuw dkk bukan tidak tahu mengenai ancaman tersebut. Tapi mengapa, mereka masih memilih berlabuh di Persija yang tak diakui PSSI? "Saya yakin, semua pemain tahu tentang aturan itu. Tapi, saya punya prinsip bahwa Persija yang sah atau asli, ya Persija yang saya bela saat ini," kata Hasim kepada INDOPOS (JPNN Group).

JAKARTA - Konflik jilid II yang terjadi di otoritas sepakbola tanah air, Persatuan Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI), sepertinya sulit dicarikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News