Tentang Keampuhan Minyak Dayak
Disebutkan Tono, minyak itu tidak ada di tangannya. Namun berada di Desa Patung, Ampah Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur (Bartim). Tono meminta bantuan sanak saudaranya, yang tinggal di sana untuk mengirimkan ke Palangka Raya.
Namun syaratnya, korban patah tulang harus memberikan nama lengkap dan nama ayah kandung. Tujuannya, agar minyak itu bisa mengenali si korban. Tentunya agar lebih berkhasiat. Tidak lama menunggu, minyak yang sudah dipaket dan dikirim melalui travel. Hanya satu hari.
Ketika tiba, Tono memberikan panduan meminum minyak itu. Tidak boleh sembarangan dan ada ritualnya. Caranya, minyak yang dikemas dalam botol air mineral jangan langsung diminum. Ambil setetes menggunakan jari manis sebelah kanan.
Setelah itu, oleskan ke bagian ubun-ubun sebanyak tiga kali. Sebelum meminumnya, saya harus berikhtiar dan berdoa di dalam hati. Doanya meminta kepada Yang Kuasa dan ke minyak itu, agar disembuhkan. Baru bisa diminum.
Boleh langsung habis, atau ingin disisakan. Waktu ritualnya pun tidak bisa sekehendak hati. Harus dilakukan ketika menjelang malam hari. Tentunya ketika beranjak gelap (matahari mulai terbenam). Akan lebih bagus lagi, ketika senja. (bersambung)
MISTIS, mitos, dan hal-hal gaib merupakan hal yang sudah tidak asing di masyarakat Indonesia. Terlebih di kalangan masyarakat Dayak. Ada kepala yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408