Tentara Israel Masuki Lebanon, 4 Tewas

Tentara Israel Masuki Lebanon, 4 Tewas
Pemimpin Hizbullah, Hassan Nasrallah. Foto Reuters
ADEISSEH, Lebanon- Setelah kalah perang dengan tentara Hizbullah 2006 lalu, kini Israel kembali memicu perang tentangganya, Lebanon. Dalam baku tembak yang berlangsung, Selasa (3/8) malam, seorang perwira Israel, dua tentara Lebanon dan seorang wartawan dilaporkan tewas.

Peristiwa baku tembak itu dipicu oleh tentara Israel yang memasuki wilayah Lebanon. Bereaksi atas provokasi itu, tentara Lebanon menembaki patroli Israel tersebut hingga menewaskan seorang perwira militer asal negeri penjajah itu.

Tentara Israel membalas aksi dengan mengirimkan tank, helikopter serta pasukan artileri. Pertempuan yang berada digaris batas zona biru itu tak bisa dihentikan oleh pasukan PBB. Namun, setelah beberapa jam baku tembak akhirnya berhenti sendiri. Tidak ada laporan kedua pasukan akan meningkatkan pasukan.

Namun pemimpin Hizbullah, Hassan Nasrallah menyatakan siap membantu pasukan militer Lebanon jika diperlukan untuk menghalau militer Israel. "Jika pasukan Zionis kembali mengganggu Lebanon, akan kami lawan. Kami akan memotong tangan-tangan Israel dengan resistensi dengan senjata yang lebih canggih," kata Hassan sebagaimana dikutip AP. (fuz/jpnn)

ADEISSEH, Lebanon- Setelah kalah perang dengan tentara Hizbullah 2006 lalu, kini Israel kembali memicu perang tentangganya, Lebanon. Dalam baku tembak


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News