Tepergok Saat Beraksi, Ninja Sawit di Kuansing Ditangkap Warga, Mobilnya Dibakar

Saat diperiksa, warga menemukan hasil curian di dalam mobil Toyota Avanza hitam milik pelaku.
Kemarahan warga tak terkendali hingga berujung pada pembakaran kendaraan tersebut.
“Saat melakukan aksinya, pelaku membawa anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar saat melakukan pencurian,” lanjut Kaban.
Beruntung, anak tersebut tidak mengalami luka dan telah diantar pulang oleh warga. Ketua KUD Margodadi langsung melaporkan kejadian ini ke Polsek Singingi Hilir.
Petugas yang tiba di lokasi segera mengamankan pelaku dan menenangkan situasi.
“Pelaku dalam keadaan sehat dan saat ini sedang diperiksa di Polsek Singingi Hilir. Kami juga akan menyelidiki aksi pembakaran mobil yang dilakukan warga,” jelas Kaban. (mcr36/jpnn)
Aksi pencurian buah sawit di Desa Suka Maju, Kecamatan Singingi Hilir, Riau, berakhir dengan insiden pembakaran mobil oleh warga.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Video Napi Dugem di Sel Bikin Heboh, Kanwil Ditjenpas Riau Angkat Bicara
- Suami Bunuh Istri di Bengkalis Seusai Cekcok Gadai Hp
- Bawa Pisau, Jon Mengancam Pengendara Mobil di Pekanbaru
- KemenPPPA Geram Ada Alat Isap Sabu-Sabu dan Botol Miras di Kelas TK Riau
- Baru Keluar Penjara, Pemuda Pelalawan Dikeroyok Sampai Tewas di Musala