Tepis Konotasi Keluarga Atut dengan Santet

jpnn.com - JAKARTA - Juru Bicara Keluarga Ratu Atut Chosiyah, Fitron Nur Ikhsan, membantah bahwa Gubernur Banten yang sedang terseret kasus suap sengketa Pemilukada Lebak itu memiliki keterkaitan dengan santet. Menurut Fitron, keluarga Atut sudah rasional.
"Keluarga Bu Atut rasional. Konotasi santet tidak pas untuk diidentikkan buat mereka," kata Fitron saat dihubungi, Sabtu (12/10).
Fitron menuturkan, Atut merupakan kepala daerah yang modern. "Kepala daerah pertama di Banten yang menggunakan riset dan manajemen marketing politik," ujarnya.
Fitron mengakui, ilmu mistik memang diidentikkan dengan masyarakat Banten. Meski begitu, mereka sudah lama meninggalkan kepercayaan tersebut.
"Bahkan masyarakat Banten yang diidentikkan mistik itu hanya stereotype. Sudah lama masyarakat Banten meninggalkan kepercayaan semacam itu," katanya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Juru Bicara Keluarga Ratu Atut Chosiyah, Fitron Nur Ikhsan, membantah bahwa Gubernur Banten yang sedang terseret kasus suap sengketa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pakar Hukum Sarankan Penyidik Bareskrim Pelajari Masukan Jaksa Soal Kasus Pagar Laut
- DPC Peradi Jakbar Gelar Halalbihalal Untuk Jaga Silaturahmi Advokat
- Wamenag Bakal Tindaklanjuti Pengaduan Soal Pemindahan PIN Haji Khusus
- Luncurkan Matapedia, JEC Hadirkan Ensiklopedia Digital Kesehatan Mata Pertama di Indonesia
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- Honorer TMS Seleksi Administrasi PPPK Bakal Diberhentikan? Kepala BKN Beri Penjelasan