Tepis Megawati-Jokowi Tak Komunikasi, Hasto Ingatkan Kasih Ibu Selama 20 Tahun

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto membantah adanya isu yang yang menyebut Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi tak melakukan komunikasi secara intens.
Hasto mengatakan komunikasi antara Megawati dan Jokowi telah terjalin sejak lama. Bahkan, terhitung sejak 20 tahun lalu.
Di mana, Jokowi sebagai kader PDIP diusung untuk maju sebagai Wali Kota Solo, Gubernur DKI Jakarta, hingga Presiden RI selama dua periode.
"Komunikasinya, kan, berjalan, selama 20 tahun, kan, membuktikan," kata Hasto saat ditemui di sela-sela acara Pagelaran Wayang di Gedung ANRI, Gadjah Mada, Jakarta, Jumat (27/10) malam.
Hasto mengungkapkan bagaimana Megawati selalu memberikan kasih sayang kepada Jokowi seperti anak sendiri.
Bahkan, Hasto meyakini kasih seorang Megawati kepada Jokowi tak akan berkesudahan.
"Komitmen kasih seorang ibu yang tidak pernah berkesudahan," ungkap Hasto.
Sementara itu, Hasto juga merespons soal video viral di media sosial yang memperlihatkan Megawati menepis tangan Presiden Jokowi dalam acara pembukaan Rakernas IV PDIP di JiExpo Kemayoran, beberapa waktu lalu.
Hasto mengatakan komunikasi antara Megawati dan Jokowi telah terjalin sejak lama.
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah