Terancam Amblas, Belasan Jembatan Diidentifikasi
Kamis, 16 Februari 2012 – 01:43 WIB

Terancam Amblas, Belasan Jembatan Diidentifikasi
MANOKWARI - Balai Besar Pelaksana Jalan dan Jembatan Wilayah X Papua Barat sedang melakukan identifikasi terhadap belasan jembatan di ruas jalan trans Papua Barat di Manokwari. Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah hal-hal tak diinginkan serta mengamankan jembatan yang rawan amblas. Ruas jalan nasional di Manokwari terdapat sekitar 15 jembatan yang berkonstruksi rangka baja. Dan sebagian jembatan tersebut sudah dipasang bronjong agar aliran sungai mengalir di bawah jembatan,tidak melebar ke oprit atau badan jalan.
Ledryk Amto Latuputty,ST, Penjabat Pembuat Komitmen(PPK) 04 Penanganan Jalan Nasional Wilayah 1 Manokwari mengatakan, musim hujan yang terjadi pada akhir hingga awal tahun,November-Februari dapat mengancam bangunan jembatan,sehingga perlu identifikasi.
Baca Juga:
‘’Hujan dengan intensitas tinggi membuat debit air di sungai-sungai di dataran Prafi hingga Masni cukup tinggi. Seperti jembatan Mokwan yang opritnya rusak karena tergerus aliran sungai yang mengalir sangat deras,’’ terang Amton.
Baca Juga:
MANOKWARI - Balai Besar Pelaksana Jalan dan Jembatan Wilayah X Papua Barat sedang melakukan identifikasi terhadap belasan jembatan di ruas jalan
BERITA TERKAIT
- Pesan Khofifah ke Alim Markus: Sebisa Mungkin Tidak Ada PHK
- Jalur Wisata Garut Padat, Polisi Lakukan Skema One Way Sepenggal
- Bocah 11 Tahun Hilang Saat Berenang di Pantai Sayang Heulang, Tim SAR Melakukan Pencarian
- 2 Warga Tewas Tersengat Listrik di Mamuju
- Gunung Marapi Erupsi, Melontarkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Pembakar Mobil di Cianjur Terekam CCTV, Ini Kata Polisi