Terapkan Transformasi Digital, Setjen DPR Dapat Penghargaan Ini, Selamat
jpnn.com, JAKARTA - Sekretariat Jenderal (Sekjen) DPR RI meraih penghargaan dalam kategori Excellent Public Service Digitalization Initiatives and Superintendent yang diberikan kepada lembaga negara yang melakukan transformasi digital.
Kepala Biro Pemberitaan Parlemen Setjen DPR RI Indra Pahlevi mengungkapkan capaian tersebut adalah titik awal bagi pemberitaan parlemen untuk bisa melakukan yang lebih baik.
Konvergensi media, pembentukan news room, dan integralisasi agenda setting pemberitaan dalam bentuk e-media akan dikembangkan agar menjadi referensi.
Untuk mendukung itu semua, Indra menekankan tentang peningkatan kualitas SDM untuk mendukung digitalisasi dan modernisasi dalam sistem kerja pelayanan informasi publik.
"Ke depan peningkatan kualitas SDM dan sarana prasarana serta berbagai aplikasi yang terkait Digitalisasi akan terus kita kembangkan sehingga benar-benar parlemen modern di DPR RI dapat terwujud," papar Indra di ruang kerjanya, Nusantara II, Senayan, Jakarta, Kamis (27/10).
Dia mengatakan Biro Pemberitaan Parlemen akan terus melakukan transformasi digital untuk menjawab tantangan modernisasi.
Transformasi dari hal yang sifatnya konvensional menuju digital paperless dan pengintegrasian platform. Menurut dia, ini merupakan upaya dalam rangka menuju parlemen modern.
"Ke depan kami terus melakukan transformasi ini sehingga semua yang bisa diberikan kepada masyarakat benar-benar melakukan lompatan atau quantum dalam rangka memberikan pelayanan terbaik salah satunya adalah pembentukan news room yang digarap secara serius," kata Indra.
Setjen DPR RI sukses meraih penghargaan ini karena terus menerapkan transformasi digital dalam sistem kerja pelayanan informasi publik
- Susun Renstra 2025-2029, Diskominfo Tangsel Libatkan Publik
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang
- SHP Pemprov Bali Belum Dicoret dari Daftar Aset, Wayan Sudirta DPR Minta Penjabat Gubernur Taati Hukum
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Komisi III DPR Menghadapi Dilema dalam Memilih Pimpinan dan Dewas KPK, Apa Itu?
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia