Terbang Perdana Mei 1994, SJ182 Anjlok 10 Ribu Kaki Kurang dari Semenit

Terbang Perdana Mei 1994, SJ182 Anjlok 10 Ribu Kaki Kurang dari Semenit
Sriwijaya Air. Foto Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Laman penyedia informasi penerbangan Flightradar24 membeber catatannya tentang pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang nahas dalam rute Bandara Soekarno Hatta - Bandara Supadio pada Sabtu (9/1).

Perusahaan yang berbasis di Swedia itu memperlihatkan SJ182 tiba-tiba kehilangan ketinggian hingga 10 ribu kaki dalam waktu kurang dari semenit.

"Penerbangan itu dalam rute dari Jakarta menuju Pontianak di Indonesia," tulis Flightradar24 di Twitter.

Menurut Flightradar24, peristiwa itu terjadi sekitar 4 menit setelah pesawat jenis Boeing 737-500 tersebut lepas landas atau take off dari Bandara Soekarno Hatta di Banten.

Flightradar24 menyebut pesawat yang teregistrasi dengan kode PK-CLC (MSN 27323) itu telah berusia 26 tahun. "Pesawat tersebut terbang pertama kali pada Mei 1994," tulis laman tersebut.(ara/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Laman penyedia informasi penerbangan Flightradar24 membeber catatannya tentang pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang nahas dalam rute Bandara Soekarno Hatta - Bandara Supadio.


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News