Terbaring di RS, Jupe Punya e-KTP
jpnn.com, JAKARTA - jpnn.com - Julia Perez menunjukkan kesiapannya untuk berpartisipasi dalam Pilkada DKI putaran kedua.
Meski terbaring di rumah sakit rupanya tak mematahkan niat dan semangat Jupe untuk memberikan hak suaranya.
Cara itu dia tempuh dengan membuat e-KTP.
Maklum pada pelaksaan putaran pertama beberapa waktu lalu Jupe batal mencoblos karena tak membawa surat A5 lantaran kondisi kesehatannya menurun, sehingga harus dibawa ke rumah sakit.
Pelantun lagu Aku Rapopo ini pun mengucapkan terima kasih atas kemudahan yang diberikan pihak Kelurahan Cilandak dalam pembuatan e-KTP.
Jupe berharap, dengan apa yang dilakukannya saat ini membuatnya bisa menyalurkan aspirasinya untuk memilih pemimpin DKI yang sebelumnya gagal dilakukan.
“Terima kasih kelurahan Cilandak Pak Sudin H Abdul Haris untuk pembuatan E-KTP. Semoga April kita nyoblos," tulis Jupe dalam keterangan foto yang dia unggah, Sabtu (12/3).(chi/jpnn)
Julia Perez menunjukkan kesiapannya untuk berpartisipasi dalam Pilkada DKI putaran kedua.
Redaktur & Reporter : Yessy
- KPK Sebut Belum Ada Tersangka Baru terkait Kasus e-KTP
- Demi Menyukseskan Pilkada 2024, Wamendagri Bima Arya Dorong Penerbitan E-KTP Bagi Pemilih Pemula
- Rakornas II Dukcapil, Wamendagri Bima Arya: Pastikan Hak Pilih untuk Pemilih Marginal Terjamin
- Usut Kasus Korupsi e-KTP, KPK Panggil Dirut PT Quadra Solution Anang Sugiana
- Achmad Jufriyanto Bertahan di Persib Bandung, Punya Tugas Tambahan
- Implementasi Program KTP Sakti Ganjar Menjamin Bansos Tepat Sasaran