Terbongkar, Ini Masalah Besar yang Bisa Menghambat Karier Asnawi Mangkualam di Korea
jpnn.com, ANSAN - Pelatih baru Ansan Greeners Cho Min Kook blak-blakan soal kelemahan terbesar Asnawi Mangkualam.
Musim lalu Asnawi perlahan mulai menjadi pemain vital bagi Ansan.
Mantan pemain PSM Makassar itu terlibat dalam 14 laga dan mengemas satu assist.
Kendati demikian, Min Kook menilai ada sejumlah faktor non-teknis yang bisa menghambat karier Asnawi di Negeri Ginseng, salah satunya soal bahasa.
Mantan pelatih Ulsan Hyundai itu menyebut Asnawi masih malu-malu untuk berbicara dengan bahasa Korea Selatan.
"Asnawi masih sangat malu untuk berkomunikasi dengan bahasa Korea. Padahal, komunikasi sangat penting dalam sepak bola," ungkap Min Kook dikutip dari Chosun.
Lebih lanjut, Min Hook menjelaskan kendala itu bisa menghambat karier Asnawi di Korea.
"Masalah komunikasi bisa menimbulkan situasi berbahaya," imbuh pria 58 tahun itu.
Pelatih baru Ansan Greeners Cho Min Kook blak-blakan soal kelemahan terbesar Asnawi Mangkualam.
- Soal Cedera Mees Hilgers, Shin Tae Yong Bilang Begini
- Wasit Timnas Indonesia vs Jepang Pernah Bertugas di Liga 1
- 8 Tim dari Jakarta dan Bandung Lolos Grand Finale Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- Kang Erwan Kaget Seejontor FC Bermain Bagus Melawan Persib Legend
- Kata Shin Tae Yong Soal Asnawi hingga Malik Risaldi tak Dipanggil Masuk Timnas Indonesia
- Apa Target Shin Tae Yong dengan Timnas U-22 Indonesia di Piala AFF 2024?