TERBUKTI! Kalangan Profesional Bikin Gaduh Kabinet

jpnn.com - JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan (PDI-P) Andreas Hugo Pareira mengatakan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli dan Menteri Energi Sumber Daya Mineral Sudirman Said adalah dua anggota kabinet yang berasal dari kalangan profesional. Karena keduanya berasal dari kalangan profesional, menurut Andreas tentu saja publik mempersepsinya Rizal dan Sudirman tidak akan membuat gaduh di internal kabinet.
“Seharusnya gaduh itu tidak terjadi karena mereka dari kalangan profesional dan digadang-gadang tidak akan bikin gaduh,” kata Andreas, di Jakarta, Jumat (4/3).
Namun, Andreas mengungkapkan persepsi publik tersebut menjadi salah. “Terbukti, profesionalitas di dunia nonpolitik sesuai di bidangnya masing-masing yang selama ini mereka kerjakan ternyata ketika masuk kabinet tidak selalu memberikan tingkat profesionalitas itu," tegas dia.
Karena kegaduhan sudah berlangsung terus-menerus, Andreas mendorong Presiden Joko Widodo untuk bersikap tegas saja. Lagi pula ujarnya, presiden sudah berulang kali meminta agar kabinet tidak gaduh.
“Sudah sering presiden meminta anggota kabinet tidak gaduh karena akan membingungkan publik dan kalangan investor. Tapi tak dihiraukan oleh Rizal dan Sudirman. Ini memaksa presiden untuk tegas," ujarnya.(fas/jpnn)
JAKARTA – Ketua DPP PDI Perjuangan (PDI-P) Andreas Hugo Pareira mengatakan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi