Terbukti Peras BUMN, Kader Demokrat Terancam Di-PAW
Selasa, 30 Oktober 2012 – 20:16 WIB

Terbukti Peras BUMN, Kader Demokrat Terancam Di-PAW
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR, Nurhayati Ali Assegaf mengatakan akan memberlakukan pergantian antar waktu (PAW) terhadap kadernya yang terbukti melakukan pemerasan kepada perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
"Kami mengatakan bahwa apabila terbukti yang tentu sudah melalui proses hukum. Jika belum, kami tentu tidak bisa PAW karena belum ada buktinya," kata Nurhayati kepada wartawan, di gedung parlemen, di Jakarta, Selasa (30/10).
Pihaknya mengaku mendapatkan banyak pertanyaan mengenai tiga inisial anggota DPR dari F-PD yang disebut memeras BUMN, seperti dalam SMS gelap yang beredar belakangan ini.
Pesan singkat gelap mengatasnamakan Humas BUMN beredar yang isinya menyebutkan inisial nama politisi Senayan, yang ditengarai melakukan pemerasan kepada Direksi BUMN. Adapun inisial yang disebut adalah AK, IM, SN, NW, BS (Golkar), PM, EV, CK (PDI Perjuangan), AR, IR, SUR ( PKS), FA (Hanura), ALM, NAS, (PAN), JA, SG, MJ (Partai Demokrat), dan MUZ (Gerindra)
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR, Nurhayati Ali Assegaf mengatakan akan memberlakukan pergantian antar waktu (PAW) terhadap kadernya
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang