Terbukti..Ahok Tidak Pernah Percaya Anak Buah
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama alias Ahok dinilai berlebihan dengan menggugat UU Pilkada ke Mahkamah Konstitusi terkait ketentuan wajib cuti bagi calon petahana. Karena, sebenarnya tidak ada yang perlu ditakutkan dari ketentuan tersebut.
"Itu kan sudah aturan dalam UU Pilkada, Ahok santai aja kalau memang serius maju, gak usah berlaga panik," kata Direktur Eksekutif Center for Budget Analysis (CBA), Uchok Sky Khadafi, Kamis (4/8).
Menurut Uchok, sikap Ahok menolak cuti demi menjaga pembahasan APBD adalah alasan yang dibuat-buat. Pasalnya, jika memang tidak puas dengan RAPBD hasil pembahasan dengan DPRD, Ahok bisa menolak dan menggunakan peraturaan gubernur sebagai acuan pagu anggaran.
Manuver ini, lanjut Uchok, justru semakin memperlihatkan sifat penuh curiga Ahok kepada anak buanya. "Ini bukti bahwa Ahok selama ini tidak percaya sama anak buahnya yang ada di Pemprov DKI. Emangnya mau dibawa kabur kemana tuh APBD. Silahkan saja dia menggugat ke MK itu akan sia-sia," tegas Uchok. (rmol/dil/jpnn)
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama alias Ahok dinilai berlebihan dengan menggugat UU Pilkada ke Mahkamah Konstitusi terkait ketentuan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS