Terdeteksi Akan Ada Pergerakan Massa ke Jakarta untuk Aksi 25 November
Adapun terkait aksi 25 November, PD Muhammadiyah Kabupaten Tasikmalaya menunggu keputusan dari PP Muhammadiyah tentang aksi demo 25 November.
Ketua GP Ansor Kabupaten Tasikmalaya Asep Muslim mengatakan pihaknya mengapresiasi langkah kepolisian dengan menetapkan Ahok menjadi tersangka tanpa ada interpensi dari siapa pun.
“Tolong semua pihak hormati proses hukum yang berjalan,” ajaknya.
Terkait aksi 25 November, kata Asep, Ansor mengikuti sikap PBNU bahwa tidak ada aksi 25 November karena tuntutan sudah dikabulkan dengan Ahok sudah menjadi tersangka.
”Artinya sekarang kita tinggal mengawal dan mengikuti proses hukum diserahkan kepada pihak kepolisan, Ansor sudah jelas tidak ikut aksi,” jelasnya.
”Kita kawal dan percayakan proses hukum kepada kepolisian. Dan, meminta semua pihak untuk menghormati proses hukum yang sedang berjalan,” tandas tokoh muda NU ini. (rga/dik/sam/jpnn)
TASIK – Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, mendeteksi akan ada pergerakan massa dari Kota
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang