Terduga Teroris Ciputat Terkait Kelompok Badri
jpnn.com - JAKARTA - Jaringan teroris yang digerebek di Jalan KH Dewantoro Gang H Hasan, Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten merupakan terduga yang melakukan penembakan Anggota Polri di Pondok Aren, Tangsel.
"Jadi mereka terkait penembakan terhadap anggota kita di Pondok Aren. Ini juga terkait dengan kelompok pengeboman Vihara Ekayana dan penembakan personel kita," kata Karo Penmas Mabes Polri Brigjen Boy Rafli Amar di lokasi, Rabu (1/1) dinihari.
Ia menjelaskan, kelompok ini juga terkait dengan Badri yang sudah ditangkap di Surakarta beberapa waktu lalu. "Ini terkait Badri yang sudah tertangkap di Surakarta sebelumnya," ujar Boy.
Seperti diketahui kelompok Badri Cs merupakan teroris yang tergabung kelompok Poso dan diduga pernah melakukan pelatihan di Poso di bawah pimpinan Santoso.
Saat ini, Boy menjelaskan, kepolisian masih melakukan pengembangan terkait penembakan di Pondok Aren dan beberapa kegiatan yang dilakukan oleh kelompok Badri ini.
Boy menambahkan, diduga kuat kelompok ini sudah setahun menempati kontrakan di Ciputat tersebut.
"Jadi kelompok ini informasinya sudah menempati tempat tersebut selama setahun," ungkap jenderal bintang satu ini.
Dijelaskan Boy lagi, terduga di Ciputat ini diduga bagian dari kelompok Banyumas berinisial A. "Kemudian petugas kita mengembangkan pemeriksaan," katanya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Jaringan teroris yang digerebek di Jalan KH Dewantoro Gang H Hasan, Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten merupakan terduga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS