Tere Serukan Dukungan untuk Rakyat Palestina
jpnn.com, JAKARTA -
Penyanyi Tere turut memberikan dukungannya kepada rakyat Palestina yang sedang menghadapi agresi Israel.
Perempuan yang telah menjadi mualaf sejak 2000 itu meyakini bahwa pertolongan Allah akan hadir untuk para pejuang di Palestina.
"Allah tidak akan membiarkan orang-orang yang dizalimi itu sendirian," kata Tere dalam acara Sound of Humanity" yang digelar virtual, baru-baru ini.
Pelantun Awal yang Indah itu juga masyarakat Indonesia untuk memberikan upaya terbaik membantu perjuangan rakyat di Palestina.
Menurut mantan anggota DPR RI itu, bantuan bisa berupa apa saja. Mulai turun langsung, lisan maupun doa.
"Lakukan yang terbaik untuk minta pertolongan Allah karena Allah pasti akan memberikan semua itu sesuai dengan kesanggupan kita," ujarnya.
Sebelumnya, sederet artis tanah air dan dunia juga turut menyerukan dukungan atas kebebasan rakyat Palestina.
Tere turut memberikan dukungannya kepada rakyat Palestina yang sedang menghadapi agresi Israel.
- Pemimpin Iran: Serangan Israel Tak Bisa Dianggap Remeh
- Dunia Hari Ini: Calon Pengganti Pemimpin Hizbullah Tewas Dibunuh
- Sekjen PBB Mengecam Keras Serangan Mematikan Israel di Gaza Utara
- GP Ansor Kecam Israel Lakukan Genosida di Levant, Desak PBB Bertindak
- Israel Halangi 85 Persen Konvoi Bantuan Kemanusiaan yang Hendak ke Jalur Gaza
- Dunia Hari Ini: Serangan Israel di Kamp Pengungsian Menewaskan Warga Palestina