Terganggu Rumor Kepergian Forlan

Terganggu Rumor Kepergian Forlan
Terganggu Rumor Kepergian Forlan
Cerezo menyadari, seretnya perolehan gol Forlan membuat pemain itu tidak nyaman. Sebab, ada indikasi kemandulan itu disebabkan oleh keputusan pelatih Quique Sanchez Flores yang sering menggeser posisinya dari pemain sayap menjadi penyerang murni, dan sebaliknya.

"Saya harap Forlan bisa kembali ke form terbaik. Pemain bisa bermain di manapun dia suka. Tapi, saya tidak tahu persis apa yang terjadi antara dia dengan pelatih. Masalah itu bukan hal yang tidak bisa dibicarakan," papar Cerezo.

Meski tidak berniat menjual Forlan, faktanya Cerezo tetap siap seandainya salah satu nomine FIFA Ballon d"Or 2010 itu memutuskan hengkang. Dia membidik penyerang Olympique Lyon Lisandro Lopez sebagai pengganti. Dia bahkan bersedia mengucurkan dana yang diminta Lyon, yakni EUR 15 juta, atau setara dengan Rp 185,2 miliar.

Itu artinya, dia akan melepas Forlan dengan harga yang jauh lebih mahal. "Forlan adalah pemain yang paling pantas menerima gelar pemain terbaik dunia Ballon d"Or. Dia tidak tergantikan di Atletico," tandas Cerezo. (na/bas)


DIEGO Forlan saat ini menjadi pemain yang paling disorot di Vicente Calderon. Bukan saja kemampuan mencetak golnya yang merosot drastis. Tapi juga


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News