Terhalang Dana, PMI Turunkan Target Bangun UDD
Hanya Dirikan 100 di Mall dan Kampus
Rabu, 06 Februari 2013 – 17:36 WIB
JAKARTA - Palang Merah Indonesia (PMI) pusat berencana membangun 100 unit donor darah (UDD) di pusat-pusat retail dan kampus. Jumlah tersebut jauh berkurang dari target semula, yakni sekitar 200an UDD.
"Awalnya saya targetkan 212 UDD di galeri-galeri mall maupun kampus seluruh Indonesia. Namun karena pertimbangan besarnya anggaran (sewa tenant di mall), akhirnya dipangkas menjadi 100 UDD," kata Ketum PMI M Jusuf Kalla dalam rapat dengar pendapat umum Komisi IX DPR RI, Rabu (6/2).
Beberapa UDD yang sudah bisa dijumpai di tempat umum itu adalah Senayan City, Tanah Abang, Universitas Trisakti, Universitas Hasanudin, dan lain-lain. Diharapkan target 100 UDD itu bisa tercapai agar masyarakat lebih mudah untuk mendonorkan darahnya.
"Kenapa saya pilih mall dan kampus, karena di situ salah satu tempat yang banyak dikunjungi masyarakat. Dengan begitu masyarakat tidak perlu jauh-jauh untuk mendonorkan darahnya," terangnya.
JAKARTA - Palang Merah Indonesia (PMI) pusat berencana membangun 100 unit donor darah (UDD) di pusat-pusat retail dan kampus. Jumlah tersebut jauh
BERITA TERKAIT
- BKN Khawatir Penetapan NIP CPNS & PPPK 2024 Gagal jika Masalah Ini Tak Cepat Diselesaikan
- ABPPTSI Mengadu ke Mendiktisaintek, Banyak Masalah Serius
- Honorer yang Sulit Daftar PPPK Tahap 2 Bisa Praktikkan Solusi MenPAN-RB
- PT KSEI Gandeng Yayasan Felix Maria Go Bagikan Susu dan Biskuit Bergizi di NTT
- Menteri Impas: 16 DPO Internasional Ditangkap Sepanjang 2024
- Waka MPR Sebut Layanan & Kualitas Kesehatan Masyarakat Harus Direalisasikan