Terhenti 8 Tahun, Australia Selatan dan Jawa Barat Kembali Jalin Kemitraan

Deddy menjelaskan beberapa bidang kerjasama yang dilakukan antara dua pemerintah, diantaranya di bidang pendidikan, kesehatan, pertanian, sosial budaya, pariwisata, serta pemerintahan.
Sementara itu, pemerintah Australia Selatan mengatakan bahwa mereka selalu terbuka bagi seluruh warga Asia, termasuk Indonesia untuk menimba ilmu dan berkarya.
"Kami terbuka bagi pelajar, wisatawan, investor, perdagangan, dan lainnya, ujar Weatherill.
"Pintu ini terbuka dua arah. Kami ingin warga Australia datang ke Indonesia dan warga Indonesia berkunjung ke Australia Selatan. Kami sangat serius untuk menjalin hubungan, khususnya dengan Jawa Barat."
Deddy Mizwar dan Jay Weatherill setelah penandanatangan. (Foto: Erwin Renaldi)
Weatherill juga menjelaskan bahwa lewat festival OzAsia yang menampilkan budaya Indonesia, termasuk budaya Jawa Barat, tidak hanya bertujuan memperkenalkan budaya.
Australia Selatan memiliki ambisi untuk menjadi pintu gerbang utama untuk Asia di Australia. Kini, mereka pun membuka kembali kerjasama dengan Provinsi
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia