Teriakan Anies Presiden Menggema di Milad Ke-20 PKS
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menghadiri puncak acara Milad Ke-20 Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Istora, Senayan, Jakarta, Minggu (29/5). Kehadiran Anies mendapat sambutan meriah dari para simpatisan maupun kader PKS.
Tepuk tangan dari para simpatisan maupun kader PKS menyambut kehadiran Anies Baswedan. Teriakan “Anies presiden’ pun menggema di Istora Senayan, Jakarta.
Berdasar pantauan JPNN.com di lokasi, orang nomor satu di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta itu tiba di panggung yang berada di tengah Istora Senayan sekitar pukul 13.30 WIB.
Dari pantuan JPNN.com di lokasi, Anies Baswedan tiba di panggung yang berada di tengah Istora Senayan sekitar pukul 13.30 WIB. Anies yang mengenakan batik berwarna oranye itu disambut tepuk tangan yang meriah dan teriakan 'Anies presiden'.
Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsy pun mengapreasiasi hal itu.
Dia bahkan terlihat heran dengan meriahnya sambutan yang diberikan kader maupun simpatisan PKS kepada Anies Rasyid Baswedan.
"Ini kenapa ini? Kok, meriah begini, Pak Anies?" kata Habib Aboe saat memberikan kata sambutannya.
Selain Anies Baswedan, turut hadir Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.
Teriakan Anies presiden menggema di Milad Ke-20 PKS. Kedatangan Anies disambut meriah pada simpatisan maupun kader PKS.
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- Demo di Depan DPD PKS, Ikatan Santri Jakarta Minta Suswono Diadili
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung
- Inilah Bukti Pengaruh Kuat Anies Baswedan, Bakorsi Berubah Haluan
- Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan