Terima Ijazah SMA, Atta Halilintar Buka Peluang Lanjut Kuliah
Kamis, 19 September 2024 – 12:12 WIB
jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Atta Halilintar mengabarkan bahwa dirinya baru saja mendapatkan ijazah SMA.
Dia bersyukur akhirnya menerima ijazah SMA meski kini dirinya berusia 29 tahun.
Melalui akun miliknya di Instagram, Atta Halilintar memperlihatkan momen menerima ijazah didampingi oleh tenaga pendidik.
"Alhamdulillah punya ijazah SMA di umur 29 setelah kemarin lulus," ungkap Atta Halilintar, Rabu (18/9).
Suami Aurel Hermansyah itu mengisyaratkan bakal terus belajar setelah mendapat ijazah SMA.
Atta Halilintar kemudian meminta saran kepada netizen terkait tahap selanjutnya.
"Lanjut magang apa lanjut kuliah dulu nih?" ujar pemain film Ashiap itu.
Foto Atta Halilintar menerima ijazah SMA langsung mendapat komentar dari netizen di media sosial.
YouTuber Atta Halilintar mengabarkan bahwa dirinya baru saja mendapatkan ijazah SMA.
BERITA TERKAIT
- Gegara Sindir Aisar Khaled dan Fuji, Atta Halilintar Banjir Kritikan
- Zahra dan Panji Menikah, Atta Halilintar Deg-degan
- Atta Halilintar Mendadak Lemas, Lalu Dilarikan ke Rumah Sakit
- Ricky Harun hingga Aurel Hermansyah Masuk Nominasi TikTok Awards Indonesia 2024
- Atta Halilintar Bakal Diperiksa Polisi Hari Ini
- Soal Isu Atta Halilintar dan Ria Ricis Nikah Siri, Teuku Ryan Merespons Begini