Terima Kasih...Yuddy Chrisnandi Pamitan ke Pejabat Eselon Satu dan Dua
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi akhirnya berpamitan dengan seluruh pejabat eselon satu dan dua. Datang sekitar pukul 10.00-an, Yuddy langsung menggelar rapat dengan pejabat eselon satu dan dua.
Dia mengucapkan terima kasih karena hampir dua tahun (satu tahun 10 bulan), sudah membantu melaksanakan tugas-tugasnya. Yuddy juga meminta maaf bila ada kesalahan yang dibuat.
Usai memimpin rapat singkat, Yuddy langsung beranjak ke ruangannya. Di sana Yuddy memerintahkan para staf serta cleaning service untuk membereskan seluruh berkas dan barang pribadinya.
Pantauan JPNN, para cleaning service lalu-lalang membawa dus-dus yang berisi barang pribadi Yuddy. Demikian pengawal dan protokol ikut membantu membenahi barang-barang bawaan Yuddy. (esy/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi akhirnya berpamitan dengan seluruh pejabat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Usut Penyebab Mahasiswi UPI Bandung Jatuh dari Lantai 2 Gymnasium, Polisi Periksa CCTV
- Pencegahan Yasonna Laoly ke Luar Negeri jadi Pukulan Beruntun untuk PDIP
- Menaker Yassierli Pastikan Pelaksanaan Norma Ketenagakerjaan di Libur Nataru 2024
- Romo Hariyanto Pimpin Misa untuk Mengenang 40 Hari Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia
- Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob Hingga 3 Januari 2025
- Peringatan BMKG, Waspada Cuaca Ekstrem hingga 28 Desember 2024