Terima Rombongan Mahasiwa Columbia University, Menpora Paparkan Kebijakan Olahraga & Pemberdayaan Pemuda

jpnn.com, JAKARTA - Para mahasiswa internasional dari Columbia University, New York, Amerika Serikat (AS), menemui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo pada Rabu (13/3/3034) di Jakarta. Mereka merupakan peserta Columbia University Indonesia Trek 2024.
Dalam pertemuan yang digelar di ruang kerja Menpora di gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Menteri Dito dan peserta Columbia University Indonesia Trek 2024 mendiskusikan sejumlah hal, antara lain, masa depan pemuda, kebijakan olahraga, serta pemberdayaan pemuda di Indonesia.
Pada pertemuan itu, mahasiswa bernama Deris Nagara selaku pemimpin rombongan menjelaskan tentang program Columbia University Indonesia Trek.
Mahasiswa asal Indonesia itu menuturkan Columbia University Indonesia Trek adalah program dari Columbia University School of International and Public Affairs, New York.
Menurut Deris, program tersebut bertujuan memberikan pengalaman sembilan hari kepada para mahasiswa internasional di Columbia University untuk mengenal negara lain.
“Program ini akan memberikan kesempatan kepada para pesertanya untuk menjelajahi Indonesia. Tujuan kami mengembangkan program perjalanan dengan mengunjungi tiga daerah di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, dan Bali,” tutur Deris saat memperkenalkan rombongannya.
Deris menambahkan program tersebut diharapkan bisa memberikan gambaran dan informasi perihal berbagai institusi pemerintahan di Indonesia.
Oleh karena itu, rombongan Columbia University Indonesia Trek pun menemui para pejabat, termasuk Menteri Dito.
Di hadapan rombongan mahasiswa Columbia University, Menpora paparkan kebijakan olahraga & pemberdayaan pemuda di Indonesia.
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Menpora Ajak Pemuda Jadikan Idulfitri Momentum Evaluasi Diri
- Menpora Dito Lepas 500 Pemudik dalam Program Mudik Gratis MS Glow 2025
- Tokoh Olahraga hingga Anggota DPR Hadiri Bukber Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Dampingi Presiden Prabowo Serahkan Zakat Kepada Baznas di Istana Negara