Terinspirasi Gang Dolly, Cak Sodiq Rilis Lagu Mantan Xs Lokalisasi
Minggu, 01 Agustus 2021 – 07:19 WIB

Cak Sodiq. Foto: Dok. Cak Sodiq
jpnn.com, SURABAYA - Musikus Cak Sodiq New Monata merilis lagu terbaru berjudul Mantan Xs Lokalisasi.
Menurutnya, lagu tersebut mengkisahkan dua mantan primadona Gang Dolly bernama Saritem dan Yu Sarkem.
Gang Dolly merupakan kawasan lokalisasi yang terletak di Surabaya.
Lokalisasi terbesar di Asia Tenggara itu tutup sejak 2014 silam.
Oleh sebab itu, Cak Sodiq tertarik membuat lagu Mantan Xs Lokalisasi tentang kehidupan para mantan pekerja Gang Dolly.
"Saritem dan Yu Sarkem, karena kebutuhan ekonomi, akhirnya keluar malam lagi," kata Cak Sodiq, Minggu (1/8).
Pendiri OM New Monata itu menyebut kedua mantan penghuni Gang Dolly tersebut punya kisah tragis.
Sebab, Saritem dan Yu Sarkem tertular AIDS hingga akhirnya meninggal dunia.
Musikus Cak Sodiq New Monata merilis lagu terbaru berjudul Mantan Xs Lokalisasi.
BERITA TERKAIT
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit
- 4 Perampok Sopir Taksi Online di Surabaya Ditangkap, 1 Asal Sidoarjo, 3 Warga Cirebon
- Viral Es Krim Mengandung Alkohol di Surabaya, Aparat Bertindak!
- Gegara Video Influencer, Stan Es Krim di Surabaya Barat Disegel Satpol PP