Terjadi 60 Peristiwa Tanah Longsor di Ponorogo 2 Bulan Terakhir

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) sebelumnya telah memprediksi Desa Banaran sebagai wilayah rawan longsor, meski tidak dalam kondisi darurat.
Arah longsoran yang terjadi sesuai prediksi, yaitu mengarah ke sungai.
Namun, material longsor yang menutup aliran sungai berpotensi memicu banjir.
"Jika hujan deras, air bisa meluap. Kami sudah menurunkan tim untuk melakukan normalisasi aliran sungai," ucapnya.
Masun mengimbau warga di kawasan rawan bencana agar tetap waspada, meskipun intensitas hujan mulai berkurang.
"Jika situasi berbahaya, segera mengungsi dan laporkan kejadian tanah longsor kepada kami," katanya.
BPBD terus berupaya memantau dan mengantisipasi potensi bencana untuk meminimalkan risiko bagi masyarakat. (Antara/jpnn)
Bencana alam tanah longsor yang terjadi di Ponorogo 2 bulan terakhir cukup tinggi, tercatat mencapai 60 peristiwa.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- Innalillahi, Satu Orang Tewas di Dalam Mobil Avanza yang Tertimbun Tanah Longsor
- Banjir di Padangsidimpuan, 711 Jiwa Mengungsi
- Warga Diminta Waspadai Longsor di Kawasan Menuju Wisata Gunung Bromo
- BPBD Jabar: Longsor Sukabumi, 7 Warga Hilang, 1 Anak Meninggal
- Banjir Disertai Longsor di Sukabumi Menewaskan Satu Warga dan Tujuh Orang Hilang
- Longsor di Garut, Seorang Warga Tertimbun Berjam-jam