Terjadi Penembakan Di Dalam Tram Di Utrecht

Pelaku masih buron

Koordinator pasukan anti teror Belanda Pieter-Jaap Aalbersberg mengatakan dalam pernyataannya kalau status kewaspadaan keamanan di Utrecht telah ditingkatkan ke level tertinggi.
"Pelaku masih buron. Sebuah motif terorisme tidak dapat dikecualikan," katanya dalam cuitan di pesan Twitter.
Dia menyerukan masyarakat untuk mematuhi aturan yang diberlakukan oleh kepolisian setempat.
Polisi Utrecht mengatakan Lapangan 21 Oktober, sebuah stasiun pemberhentian trem di luar pusat kota, telah ditutup karena layanan darurat tengah berada di lokasi.
Mereka juga mengatakan tengah mencari setidaknya satu orang yang kemungkinan telah melarikan diri dengan menggunakan mobil.
Juru bicara kepolisian Utrecht Bernhard Jens tidak mengecualikan lebih banyak pelaku terlibat dalam insiden ini.
"Kami berusaha menangkap pelaku yang bertanggung jawab sesegera mungkin," kata Jens.
- Dunia Hari Ini: Siswa SMA Prancis Ditangkap Setelah Menikam Teman Sekelasnya
- Dunia Hari Ini: Gempa Bumi Berkekuatan 6,2SR Mengguncang Turkiye, 150 Warga Luka-luka
- Tentang Hari Anzac, Peringatan Perjuangan Pasukan Militer Australia
- Dunia Hari Ini: Vatikan Umumkan Tanggal Pemakaman Paus
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus