Terjaring OTT, Bupati Lampung Selatan Tersenyum Tiba di KPK
jpnn.com, JAKARTA - Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membekuk Bupati Lampung Selatan dalam operasi tangkap tangan (OTT) pada Jumat dini hari (27/7).
Adik Ketua MPR Zulkifli Hasan itu pun kini sudah berada di dalam gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan.
Dia tiba bersama empat orang lainnya yang ikut diciduk tim lembaga antirasuah.
Datang dengan pengawalan ketat tim KPK, Zainudin yang memakai kemeja putih dan peci hitam hanya tersenyum ketika diberondong pertanyaan oleh awak media.
Tak sepatah kata pun terlontar dari mulut ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (DPW-PAN) Provinsi Lampung tersebut saat ditanya mengenai dugaan suap senilai Rp 700 juta yang dia terima.
Hingga saat ini belum ada keterangan lebih jauh dari internal KPK mengenai OTT di Lampung Selatan yang turut mengamankan anggota DPRD hingga pengusaha.(fat/jpnn)
Belum ada keterangan dari KPK mengenai OTT Bupati Lampung Selatan yang turut menyeret anggota DPRD hingga pengusaha.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Soal Makan Bergizi Gratis Belum Berjalan dengan Baik, Zulhas Beri Alasan Begini
- Mendes Yandri Optimistis Target Ketahanan Pangan Tercapai Berkat Dukungan Stakeholder
- HPP Gabah dan Jagung Naik, Saleh: Ini Bukti Kecintaan Prabowo kepada Petani
- Kabar Gembira untuk Petani, Prabowo Naikkan Harga Gabah dan Jagung
- Putri Zulhas Singgung Pentingnya Kemandirian Pangan saat Workshop PAN
- Kasus Korupsi Pj Wali Kota Pekanbaru, KPK Sita Rp 1,5 M dan 60 Perhiasan