Terjun ke Politik, Adly Fayruz Ogah Obral Janji

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Adly Fayruz saat ini tengah berjuang merebut hati warga Jawa Tengah, sebagai bakal calon anggota DPR. Adly diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi bakal calon anggota DPR daerah pemilihan Jawa Tengah (Jateng) I.
Tak seperti politis kebanyakan, Adly ogah obral janji kepada masyarakat untuk mendapatkan simpati.
"Yang penting gini, saya nggak mau janji macam-macam, janji politik, janji kampanye, saya maunya langsung kerja," ucap Adly.
Walaupun bersaing dengan senior-senior di dunia politik, mantan kekasih Shireen Sungkar ini mengaku optimistis bisa berhasil mendapatkan banyak dukungan.
Bagi Adly, yang terpenting dirinya sudah memberi doa dan usaha terbaik.
"Hasilnya biar Allah yang menentukan karena saya percaya bukan pada hasil akhir, tapi pada proses yang akhirnya akan berhasil," tandas Adly.(chi/jpnn)
Meski bersaing dengan senior-senior di dunia politik, Adly Fayruz mengaku optimistis bisa berhasil mendapatkan banyak dukungan.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- Peserta PPDS Diduga Perkosa Pasien, Anggota DPR Minta STR dan SIP Pelaku Dicabut
- Perkuat Solidaritas, PKS & AK Party Bertemu Membahas Perjuangan Palestina
- Demi Warga Palestina, Sukamta PKS Dukung Rencana Prabowo Ini
- Sidang Parlemen Dunia, Jazuli Juwaini: RI Terus Berjuang Dukung Kemerdekaan Palestina