Terjunkan Tim Khusus Pencari Wabup Kolut
Minggu, 28 Agustus 2011 – 22:31 WIB
KOLAKA - Bupati Kolaka Utara (Kolut), Rusda Mahmud turut prihatin atas belum ditemukannya Hj Sitti Suhariah Muin, Wakil Bupati (Wabup) Kolaka Utara yang ikut menjadi korban tenggelamnya KMP Windu Karsa pada Sabtu (27/8) dini hari. Rusda juga berharap tim pencari korban dapat segera menemukan Suhariah sehingga bisa berkumpul lagi dengan keluarga dan masyarakat Kolaka Utara.
“Tentunya kita sangat prihatin atas belum ditemukannya beliau, kita berharap dapat segera ditemukan, “ Ungkap Rusda saat ditemui di Kolaka, Minggu (28/08).
Rusda mengungkapkan, sebelum kejadian nahas itu, dirinya masih sempat berbicara lewat telepon dengan Suhariah saat masih di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. “Sebelumnya sempat ada telepon dengan dia, waktu itu beliau mengatakan akan ada acara buka puasa disana setelah sebelumnya ke Makssar untuk berobat,” katanya.
Selain mengandalkan Tim SAR Gabungan, kata Rusda, Pemerintah Kabupaten Kolaka Utara juga menurunkan Tim Pencari Korban KMP Windu Karsa yang khusus mencari Suhariah. Termasuk kata dia, keluarga wakil bupati sendiri juga ikut dalam pencarian.
KOLAKA - Bupati Kolaka Utara (Kolut), Rusda Mahmud turut prihatin atas belum ditemukannya Hj Sitti Suhariah Muin, Wakil Bupati (Wabup) Kolaka Utara
BERITA TERKAIT
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya