Terkait Aksi 22 Mei, Sejumlah Rute Transjakarta Mengalami Penyesuaian

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah rute Transjakarta hari ini, Rabu (22/5) mengalami penyesuaian terkait masih berlangsungnya aksi 22 Mei.
Adapun rute yang mengalami penyesuaian yakni koridor 1 (Blok M-Kota),4A (Grogol-TU GAS), 4C (Bundaran Senayan- TU GAS), 5A (Melayu-Grogol), 6A (Ragunan-Monas).
"Serta perpendekan layanan dengan tidak melayani kawasan Tanah Abang, seperti Tanah Abang-Batusari (8K), Tanah Abang-Blok M (1N), Tanah Abang-Kebayoran Lama (8C). Selain itu layanan bus wisata dan bus gratis juga sementara berhenti beroperasi," ujar Direktur Utama Transjakarta Agung Wicaksono.
Karena itu Agung mengimbau masyarakat untuk mengantisipasi perjalanan dengan selalu mengupdate informasi terbaru.
"Petugas Transjakarta maupun media sosial secara aktif menginformasikan," kata Agung.
Agung menambahkan penyesuaian layanan ini bersifat situasional. Bila pihak berwenang menyatakan situasi kondusif maka rute akan kembali sesuai jadwal.(chi/jpnn)
Transjakarta telah memutuskan layanan bus wisata dan bus gratis juga sementara berhenti beroperasi hari ini.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan
- Asyik, Seluruh Perempuan Gratis Naik Transjakarta-MRT pada Hari Kartini
- Begini Penampakan Kris Dayanti Saat Naik TransJakarta
- Transjakarta Ubah Jam Operasional Saat Lebaran, Mulai Pukul 09.00 WIB
- Transjakarta Perpanjang Waktu Operasional Menuju Stasiun, Pelabuhan, dan Terminal
- AstraPay Catat Peningkatan Transaksi di Kuartal Pertama, Sektor Ini Naik 19 Persen