Punya Kendala dalam Berusaha? UMKM Tak Perlu Risau, Bea Cukai Akan Datang

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai secara konsisten melakukan program customs visit customer (CVC) sebagai bentuk pelaksanaan asistensi kepada para pelaku usaha dalam negeri. Kegiatan CVC kali ini dilakukan oleh Bea Cukai Banjarmasin dan Bea Cukai Jakarta.
Bea Cukai Banjarmasin mengunjungi PT Jorong Barutama Greston. Dalam kesempatan tersebut Bea Cukai menerima penjelasan terkait kegiatan tambah perusahaan dan keselamatan dan kesehatan kerja saat berkegiatan di lapangan.
Sementara itu di Jakarta, Bea Cukai melakukan kunjungan ke salah satu UMKM yang memiliki peluang ekspor.
Kunjungan ke UMKM Pawaris tersebut dilakukan sesuai dengan rekomendasi oleh Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Jakarta Timur.
Usaha ini menghasilkan beberapa produk di antaranya Keripik Kelor, Keripik Tempe, The Kelor, dan Cookies Kelor.
Melihat potensi dan pasaran dari produk ini, Bea Cukai Jakarta melakukan sosialisasi/pembinaan kepada UMKM terkait proses ekspor sebagai upaya Bea Cukai dalam memberdayakan UMKM sebagai pelaku ekspor.
Kasubdit Hubungan Masyarakat dan Penyuluhan Hatta Wardhana menyatakan momen CVC menjadi wadah diskusi antara bea cukai dan UMKM apabila terdapat kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan usaha.
Selain memberikan sosialisasi terkait ekspor, Bea Cukai juga memberikan asistensi pada proses rencana ekspornya. Jadi, apabila saat ekspor nanti terdapat kendala atau hambatan, UMKM dapat berkoordinasi dengan Bea Cukai. (mrk/jpnn)
Pelaku usaha dalam negeri bisa berdiskusi dengan Bea Cukai terkait kendala yang dihadapi melalui program ini
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
- GRIB Jaya Dorong UMKM dan Perputaran Ekonomi lewat Festival Ramadan 2025
- Bea Cukai Dukung Pertumbuhan Ekonomi Lewat Fasilitasi Perdagangan
- Mantap! 10 Kontainer Mainan Anjing dari Limbah Kayu Asal Purworejo Tembus ke 2 Benua
- PFPreneur: 350 UMKM Perempuan Binaan Pertamina Siap Memasuki Pasar Nasional
- Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka, Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat!
- Bea Cukai Gagalkan Pengiriman 223.600 Batang Rokok Ilegal di Jalur Semarang-Kendal