Terkuak Penyebab Kematian Fadly di Parkiran Hotel Palembang, Astaga!

jpnn.com, PALEMBANG - Penyebab kematian M. Nur Fadly (26) yang ditemukan di parkiran belakang hotel Grand Daira, Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Ilir Timur (IT) I, Palembang akhirnya terungkap.
Warga Dusun II, Desa Lubuk Sakti, Kecamatan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir (OI) itu tewas akibat didorong oleh dua orang dari lantai 5 hotel tersebut.
Hal itu terungkap setelah Tim gabungan dari Unit Reskrim Polsek Ilir Timur I dan Polrestabes Palembang yang berhasil mengamankan dua orang tersangka.
Kedua tersangka bernama DP (17) warga Jalan KI Gede Ing Suro, Kelurahan 29 Ilir, Kecamatan IB II Palembang, dan Bagas Ramadhani (21) warga Perumahan OPI IV, Kecamatan Jakabaring Palembang.
“Kami berhasil menangkap kedua pelaku, Bagas ditangkap di daerah Lahat dan DP di kediamannya pada Sabtu (3/12),” ungkap Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib, Selasa (06/12).
Ngajib menambahkan soal motifnya sendiri diduga pelaku sakit hati lantaran pacarnya menerima tamu tidak memberi tahu dirinya.
“Pelaku diduga sakit hati dan nekat menyerang korban hingga terjatuh dari lantai lima,” ucap Ngajib.
Atas ulahnya pelaku dikenakan pasal 170 ayat 2 ke 3 KUHPidana dengan hukuman penjara 12 tahun.
Penyebab kematian M. Nur Fadly (26) yang ditemukan di parkiran belakang hotel Grand Daira, Jalan Jenderal Sudirman, Palembang akhirnya terungkap
- Oknum Polisi Penganiaya Mantan Pacar di Palembang Dinyatakan Positif Narkoba
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari
- Belum Sempat Jual Motor Hasil Curian, Pria di Palembang Keburu Ditangkap
- Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi, 2 Lansia Tenggelam
- Harga Emas Perhiasan di Palembang Melonjak, Mendekati Rp 11 Juta
- Curi Rokok di Ruko, Pria Ini Ditangkap Polisi